Coral Triangle Center (CTC) bekerjasama dengan Pusat Studi Kelautan Universitas Undayana, telah mengadakan survey jenis Padang Lamun (Seagrass) yang terdapat di Nusa Penida pada tahun 2010.
Dari survey seagrass yang dilakukan CTC dan Universitas Udayana selama 1 minggu tersebut ditemukan sebanyak 8 spesies (jenis) lamun di Nusa Lembongan dan Nusa Penida. Denny Yusuf, MSc, Ketua Pusat Studi Kelautan Univeritas Udayana menyebutkan bahwa sebaran padang lamun (seagrass) di Nusa Penida utamannya terdapat di Nusa Lembongan dan sekitarnya. Sementara itu, Marthen Welly, CTC Nusa Penida Project Leader menambahkan bahwa padang lamun (seagrass) merupakan salah satu ekosistem penting pesisir selain mangrove dan terumbu karang. "Padang lamun merupakan tempat bertelur, mencari makan dan perlindungan bagi ikan dan biota laut lainnya", kata Marthen.
Jenis-jenis padang lamun yang terdapat di Nusa Lembongan dan Nusa Penida adalah :
1. Halodule uninervis
2. Thalassia hemprichii
3. Halophila decipiens
4. Halophila ovalis
5. Enhalus acoroides
6. Cymodocea rotundata
7. Syringodium isoetifolium
8. Cymodocea serrulata.
Data mengenai jenis-jenis padang lamun (seagrass) ini dapat dilihat pada : Profile Kawasan Konservasi Perairan Nusa Penida Kabupaten Klungkung.
Kamis, 28 Juli 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar