Minggu, 31 Juli 2011
Kantor Coral Triangle Center (CTC) Diresmikan
Bertempat di jalan Danau Tamblingan No 78, Sanur - Bali, Indonesia, kantor Coral Triangle Center (CTC)- sebuah LSM Indonesia bergerak di bidang pelestarian sumberdaya hayati pesisir dan laut, khususnya di wilayah segitiga karang dunia (coral triangle) telah diresmikan pada tanggal 30 Juli 2011.
Pada acara launching kantor CTC, dihadiri oleh segenap mitra CTC baik dari Kementerian Kelautan dan Perikanan, perwakilan pemerintah Propinsi Bali, Kepala Dinas Peternakan, Perikanan dan Kelautan (DPPK) KLungkung, LSM, masyarakat Nusa Penida, para pengusaha wisata bahari, donor, dan para sahabat CTC.
Bapak Geaorge Tahija, Chair of Board CTC memberikan ucapan selamat datang dan sambutan bersama dengan Bapak Suseno - vice head of CTI regional secretariat dan Bapak Suarbawa, tokoh masyarakat yang sangat concern terhadap pelestarian dan pesisir laut di Nusa Penida.
CTC adalah sebuah LSM berbadan hukum Indonesia, fokus pada pengembangan kapasitas (capacity building) terkait konservasi kelautan di kawasan regional segitiga karang (coral triangle) yang meliputi enam negara yaitu Indonesia, Philipina, Malaysia, Timor Leste, Papua New Guinea dan Salomon Island. Program CTC juga dilaksanakan dalam rangka mendukung Coral Triangle Initiative (CTI).
Saat ini CTC bekerjasama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan dalam pengembangan berbagai pelatihan terkait konservasi laut dan sekolah untuk pengelolaan Kawasan Konservasi Perairan (school for MPA managers). CTC juga mengembangkan learning site di Nusa Penida sebagai site percontohan pengelolaan Kawasan Konservasi Perairan (KKP) dan juga jejaring pembelajaran (learning network) di tingkat regional.
Harapannya kedepan CTC akan menjadi regional hub terkait training and learning konservasi laut dengan didukung oleh ke-12 advisory boardnya yang berasal dari enam negera coral triangle.
www.coraltrianglecenter.org
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar